Dalam rangka memperingati Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 tahun 2024, Pemerintah Desa Tajur Kecamatan Citeureup Menjadi tuan rumah Upacara Bendera Merah Putih tingkat kecamatan yang diadakan di Lapangan Sepak Bola Tajur pada Sabtu, (17/08/2024)
Pada upacara Detik-Detik HUT RI ke-79 ini, Camat Citeureup, Edy Suwito Sutono Putro,AP,M.Si, bertindak sebagai Pembina Upacara. Sementara itu, Komandan Upacara dipercayakan kepada Sertu Murtani (Babinsa Tajur). Pembacaan Teks Proklamasi yang penuh makna dilakukan oleh Bapak Deden Saepul Hamdi, Sp.(Kades Leuwinutug)
Upacara ini juga dihadiri oleh Kapolsek Citeureup, Danramil, beserta anggota Polsek dan Danramil, pejabat eselon III, staf Kecamatan Citeureup, Kepala KUA, Kepala Puskesmas, Kepala Sekolah TK, SD, SMP, dan SLTA, Kepala Desa dan Lurah se-Kecamatan Citeureup serta RT/RW Desa Tajur. Tidak ketinggalan hadir pula tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pendidikan, Ketua TP PKK Kecamatan dan Desa, serta berbagai unsur masyarakat lainnya.
Setelah upacara selesai, Camat Citeureup menyampaikan bahwa peringatan HUT RI ke-79 ini merupakan momen penting untuk mengingat kembali perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan. Beliau juga mengajak seluruh masyarakat Desa Tajur untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan, serta berkontribusi dalam pembangunan daerah.
“Upacara ini bukan sekadar seremonial, tetapi sebuah refleksi dan penghormatan atas jasa para pahlawan. Mari kita jaga dan isi kemerdekaan ini dengan hal-hal positif yang dapat memajukan Kecamatan Kampar Kiri dan Indonesia pada umumnya,” ujar Camat Citeureup dalam sambutannya.
Upacara yang berlangsung dengan tertib dan penuh khidmat ini diakhiri dengan doa bersama dan berbagai kegiatan peringatan lainnya di tingkat Kecamatan Citeureup.