• Jl.Raya Tajur - Leuwibilik Km.1 Rt 004RW001 Citeureup16810
  • Tajur.citeureup.16810@gmail.com
INFO

Bimtek Penyusunan Dan Penetapan Program Samilyar Sadesa (SAMISADE)

09 Januari 2021 Admin Berita Desa Dibaca 340 Kali

Bogor, 8 Januari 2021.

Berlokasi di Villa Arimbi Puncak Bogor, Kasi-Ekbang kecamatan Citeureup YETI SUHERTI, SE. MM beserta Staffnya dan didampingi oleh PLD Kecamatan Bidang Infrastruktur, AKHTIAR HAMID MONFARIDI,ST memberikan bimbingan tehnik penyusunan proposal dan Rencana Anggaran Biaya (RAB) untuk program yang dikeluarkan khusus oleh bupati kabupaten Bogor Hj. Ade Munawaroh Yasin, S.H., M.H (Ade Yasin).

Dalam kesempatan ini Bunda YETTY sapaannya memberikan banyak materi kepada para peserta bimtek dari setiap desa, Dimana masing - masing desa diwakili oleh dua peserta Kaur-Perencanaan dan Kasi-Kesejahteraan, Acara yang diadakan dengan tidak begitu Formal ini, berjalan sangat meriah dimana bunda yetti sebagai moderator dan juga narasumber sangat piawai menghidupkan suasana, beliau juga menggaris bawahi beberapa desa yang belum membereskan izin pembangunan yang akan dilaksanakan, diantaranya : Tajur, Hambalang, dan Tarikolot. Beliau juga sangat bersyukur dimana semua desa di kecamatan citeureup yang mendapatakan bantuan keuangan ini semuanya merata. Beliau juga menyoroti kinerja Kasi Kesejahteraan dibeberapa desa yang belakangan ini lebih banyak terlibat dalam program bantuan sosial (Bansos) ketimbang pembangunan desa.

Sementara AKHTIAR HAMID MONFARIDI,ST yang memberikan bimbingan tekhnis mengenai penyusunan proposal dan juga Rencana Anggaran Biaya (RAB) Beliau memastikan bahwa setiap desa menyusun RABnya sesuai dengan apa yang ada dilapangan dimana sebelumnya beliau yang juga masuk dalam tim Verifikasi kecamatan telah melakukan Survai langsung ke titik-titik yang diajukan oleh setiap desa.

Desa Tajur sendiri mengirimkan M. HASIM (Kaur perencanaan) dan M RIZAL JAJANG (Staff Kesra) untuk mengikuti kegiatan ini.

Acara yang berlangsung selama dua hari diahiri ini ditutp pada jam pada sabtu 9 januari 2021 jam 12:00 wib inipun berahir.

 

Baca Juga :

Serah Terima Ruangan BPD, Dan LPM.

Jelang Tutup Tahun Kader Posyandu dan PKK Laksanakan Kerja Bakti!!!

Pemerintahan Desa Tajur Beserta Bumdes Genjot Pengembangan Desa Wisata Di Kp.Leuwibilik !!!

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)
Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)
CAPTCHA Image
Isikan kode di gambar